PT. ANUGERAH CAHAYAMAS ABADI merupakan perusahaan pelayaran yang melayani rute JAKARTA - PEKANBARU dan sebaliknya, serta kedepan akan melayani rute Indonesia bagian Timur untuk memenuhi kebutuhan logistik di daerah.
Dengan kapasitas muatan, frekuensi keberangkatan yang stabil dan harga yang kompetitif, PT. ANUGERAH CAHAYAMAS ABADI merupakan partner dalam bisnis yang bisa diandalkan oleh customer kami.
Kami melakukan kerjasama dengan perusahaan-perusahaan trucking dan perusahaan bongkar muat. Dengan kerjasama ini, proses bongkar dan muat lebih mudah dan cepat dengan kualitas dan perlengkapan yang memadai, disertai dengan kinerja yang efisien dan efektif yang pada akhirnya sangat menguntungkan dan membantu customer. Dengan fasilitas gudang dan penumpukan yang kami miliki, kami menjamin keamanan barang-barang milik setiap customer.
Selalu mengedepankan nilai kejujuran untuk mematuhi seluruh peraturan dan prosedur yang berlaku dalam menjalankan kegiatan usaha.
Mengabdi kepada Negara kesatuan Republik Indonesia untuk mewujudkan keadilan sosial bagi warganya dengan cara membantu pendistrubusian barang-barang pokok yang merata.
Senantiasa fokus untuk mencapai objektivitas pekerjaan secara tepat waktu dan absolut.
Senantiasa berdedikasi untuk mengembangkan dan menghasilkan individu pekerja yang berkualitas dan handal.